Loading...

Askrindo Syariah Ikuti Workshop Keuangan Inklusif Bagi Pesantren Kabupaten Sampang

10 Februari 2023
Askrindo Syariah Ikuti Workshop Keuangan Inklusif Bagi Pesantren Kabupaten Sampang

(Sampang) Arah Kebijakan dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI terkait keuangan inklusif dan keuangan syariah meliputi pelaksanaan Strategi Nasional Keuangan Inklusif (SNKI) dan koordinasi lintas sektor pokja Dewan Nasional Keuangan Inklusif (DNKI) serta penguatan TPAKD dalam mencapai tingkat inklusi keuangan yang pada tahun 2023 ini ditargetkan sebesar 88%. Salah satu segmen prioritas utama dalam akselerasi keuangan inklusif adalah pelajar/santri, dan UMKM pemula. Workshop Keuangan Inklusif kali ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Miftahul Ulum At-Taufiq Kabupaten Sampang, Provinsi Jawa Timur pada tanggal 9 Februari 2023.

Kegiatan edukasi / literasi bagi pelajar/santri dan umkm pemula melalui penguatan lembaga ekonomi pesantren yang dilaksanakan ini merupakan bentuk kemitraan strategis antara SDNKI bersama BUMN, BUMD, Swasta Nasional, Pemerintah Daerah, dan Ponpes. Selain Askrindo Syariah, instansi yang juga turut mendukung antara lain BNI, Pegadaian Syariah, Bulog, Telkom, Pertamina Patraniaga, Jamkrindo dan Jamkrindo Syariah, Askrindo dan Bank Jawa Timur Syariah. Dengan adanya pelaksanaan workshop akselerasi keuangan inklusif yang diselenggarakan secara hybrid tersebut, diharapkan dapat menjadi bagian kolaborasi baik untuk mencapai tingkat keuangan inklusif maupun literasi keuangan secara nasional.

Askrindo Syariah sebagai perusahaan penjaminan berbasis syariah turut berkontribusi dalam acara ini dengan memberikan edukasi kepada para peserta workshop terkait bidang penjaminan pembiayaan syariah. Penyampaian tersebut dilakukan oleh Kepala Cabang Surabaya, yaitu Sdr. Eko Purwanto.

Selama ini Askrindo Syariah senantiasa berpartisipasi dalam setiap kegiatan literasi dan keuangan syariah yang dilaksanakan baik yang dilakukan dengan berkolaborasi bersama Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian maupun instansi lain dan internal perusahaan. Askrindo Syariah senantiasa memberikan pemahaman mendalam terkait bisnis penjaminan syariah agar pengusaha, UMKM, Lembaga Bisnis, Akademisi, Pelajar, dan Masyarakat mengerti dan menyadari penjaminan pembiayaan syariah adalah salah satu pilar penting membangun perekonomian syariah secara Nasional.

Share this article

Berita Terkait

31 Oktober 2025
Berita
Askrindo Syariah Hadiri FGD Inklusi Keuangan bagi Petani Organik di Cirebon
Cirebon, 31 Oktober 2025 — Askrindo Syariah turut berpartisipasi dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) bertajuk Inklusi Keuangan bagi Petani Organik yang diselenggarakan oleh Kementerian ...
31 Oktober 2025
Berita
Askrindo Syariah Ikuti Diseminasi Data Nasional
Cirebon, 31 Oktober 2025 — Askrindo Syariah turut hadir dalam acara Diseminasi Data Nasional Terpilah Gender (DNTG) dan Inovasi Layanan Inklusi Keuangan Perempuan yang diselenggarakan oleh ...
31 Oktober 2025
Berita
Askrindo Syariah Gelar Tausiyah Jumat Rutin
Jakarta, 31 Oktober 2025 — Askrindo Syariah kembali melaksanakan kegiatan tausiyah Jumat rutin yang digelar di Kantor Pusat Askrindo Syariah, Jakarta. Kegiatan ini menjadi salah satu agenda ...
28 Oktober 2025
Berita
Komisaris Utama Askrindo Syariah Menjadi Narasumber Seminar HAM di UIN SMH Banten
Banten - Komisaris Utama Askrindo Syariah Ibu Hj. Siti Ma’rifah, menjadi narasumber dalam acara Seminar Sosialisasi Penguatan Kapasitas HAM bagi Mahasiswa yang diselenggarakan di Auditorium UIN ...