Loading...

Askrindo Syariah Gelar Sosialisasi Program BPJS Ketenagakerjaan di Kantor Pusat

21 November 2025
Askrindo Syariah Gelar Sosialisasi Program BPJS Ketenagakerjaan di Kantor Pusat

Jakarta - Askrindo Syariah menggelar kegiatan Sosialisasi Program BPJS Ketenagakerjaan pada Jumat, 21 November 2025, bertempat di Kantor Pusat Askrindo Syariah, Jakarta Selatan. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh para pegawai dari berbagai divisi, baik struktural maupun fungsional (secara hybrid), sebagai bagian dari upaya perusahaan dalam meningkatkan pemahaman terkait manfaat perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Askrindo Syariah menegaskan bahwa perlindungan jaminan sosial merupakan langkah penting dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman, produktif, dan berkelanjutan. Melalui sosialisasi ini, perusahaan berharap seluruh pegawai dapat memahami lebih jauh manfaat program seperti Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), serta berbagai layanan lain yang disediakan oleh BPJS Ketenagakerjaan.

Tim BPJS Ketenagakerjaan yang hadir sebagai narasumber juga memaparkan ragam fasilitas dan kemudahan layanan digital yang kini dapat diakses oleh peserta. Penjelasan tersebut mencakup tata cara klaim, peningkatan manfaat, serta perlindungan yang diberikan kepada peserta dan keluarganya. Para peserta sosialisasi menunjukkan antusiasme tinggi dengan aktif mengajukan pertanyaan terkait berbagai skema perlindungan.

Dengan adanya sosialisasi ini, Askrindo Syariah berharap seluruh pegawai semakin memahami pentingnya jaminan sosial sebagai bentuk perlindungan diri dan keluarga dari risiko pekerjaan. Kegiatan ini juga menjadi wujud komitmen perusahaan dalam menghadirkan lingkungan kerja yang mendukung kesejahteraan serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya perlindungan ketenagakerjaan bagi seluruh insan Askrindo Syariah.

Share this article

Berita Terkait

20 November 2025
Berita
Askrindo Syariah dan Jasindo Syariah Teken Nota Kesepahaman Penguatan Bisnis Syariah
Jakarta-PT Jaminan Pembiayaan Askrindo Syariah (Askrindo Syariah) dan PT Asuransi Jasindo Syariah (Jasindo Syariah) resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Pemasaran Bersama sebagai bagian dari ...
18 November 2025
Berita
Askrindo Syariah Ikuti Sosialisasi Jasa Keuangan Syariah di Surakarta
Surakarta - Askrindo Syariah turut berpartisipasi dalam kegiatan Sosialisasi Jasa Keuangan Syariah yang bertema Mendukung Pemberdayaan Ekonomi serta Peningkatan Inklusi Keuangan bagi Pemuda, ...
18 November 2025
Berita
Askrindo Syariah Gelar Refreshment Business Process
Jakarta - Askrindo Syariah kembali memperkuat kapasitas internal dengan menyelenggarakan kegiatan Refreshment Business Process bagi tenaga administrasi pada tanggal 18–20 November 2025 di ...
17 November 2025
Berita
Askrindo Syariah Ikuti FGD Peningkatan Inklusi Keuangan Syariah di Majalengka
Majalengka - Askrindo Syariah turut hadir dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Peningkatan Inklusi Keuangan Syariah bagi Lembaga Pendidikan dan Pedesaan yang diselenggarakan oleh Kementerian ...